Home Kajian Utama Mengapa Tekun Menulis? Ini 10 Alasan Penting yang Wajib Kita Tahu!
Mengapa Tekun Menulis? Ini 10 Alasan Penting yang Wajib Kamu Tahu!

Mengapa Tekun Menulis? Ini 10 Alasan Penting yang Wajib Kita Tahu!

by Imam Nawawi

Dalam dunia yang serba cepat dan digital ini, menulis mungkin terasa sebagai kegiatan tradisional yang sering diabaikan. Namun, tahukah Anda bahwa menulis secara teratur memiliki segudang manfaat, baik untuk kesehatan mental maupun fisik? Ini beberapa alasan penting mengapa Anda harus mulai menulis sekarang!

1. Meningkatkan Kecerdasan: Muhammad Yunus (2008) mengatakan bahwa menulis dapat meningkatkan kecerdasan, memberikan kita keuntungan dalam memproses informasi dan menilai situasi dengan lebih baik.

2. Mengembangkan Kreativitas: Menulis membantu mengembangkan inisiatif dan kreativitas kita, memungkinkan kita untuk berpikir di luar kotak dan menciptakan solusi unik.

3. Membentuk Keberanian: Berani mengungkapkan pikiran dan perasaan lewat tulisan adalah bentuk keberanian tersendiri yang juga mendorong kemauan dan keterampilan dalam mengumpulkan informasi.

4. Menjernihkan Konsep dan Ide: Hiarston berpendapat bahwa menulis memudahkan seseorang untuk melatih keterampilan mengorganisir ide, menjernihkan konsep, dan mewujudkan gagasan menjadi nyata.

5. Memperkuat Sikap Objektif: Dengan menulis, kita juga melatih diri untuk memiliki pandangan yang lebih objektif terhadap berbagai isu dan peristiwa.

6. Peningkatan Kemampuan Berpikir: Menulis membantu kita menyerap dan mengolah informasi dengan baik serta melatih kemampuan berpikir aktif.

7. Membangun Peradaban: Dalam skala yang lebih luas, menulis memiliki peran penting dalam membangun peradaban manusia, mengabadikan sejarah dan cerita. Sebagian pemikir kontemporer bahkan menganjurkan agar umat Islam menguasai media, menggiatkan aktivitas tulis-menulis.

8. Menjadi Inspirator: Melalui tulisan, Anda mungkin menjadi sumber inspirasi bagi banyak orang, memberikan dampak positif pada hidup mereka.

9. Pencegahan Kepikunan: Salah satu manfaat mengejutkan dari menulis adalah dapat menghindarkan dari kepikunan, menjaga otak tetap aktif dan sehat. Lihat Prof. Salim Said, dengan usia yang sekarang, masih lancar berbicara, mengingat dan mendengar.

10. Merawat Kesehatan Mental: Mengungkapkan perasaan dan pikiran melalui tulisan adalah salah satu cara untuk merawat kesehatan mental kita, memberi ruang bagi pikiran untuk bernapas.

Baca Juga: Menulis untuk Bermanfaat

Jadi, jika Anda merasa ragu untuk mulai menulis, ingatlah manfaat-manfaat di atas. Mulailah dengan menulis apa yang Anda rasakan dan pikirkan hari ini, dan rasakan sendiri manfaat luar biasa dari kegiatan menulis!

Niatkan Ibadah dan Dakwah

Menulis mungkin tidak langsung mendatangkan benefit pragmatis, akan tetapi tidak ada ketekunan yang kita mulai dari remaja, atau sejak muda, melainkan kedepannya akan menjadi bagian dari “senjata” dalam hidup seseorang.

Wartawan senior Republika, Ustadz Irwan Kelana sering menyampaikan kepada saya, bahwa Habiburrahman Al-Shirazy alias Kang Abik, itu tekun menulis sejak belia. Jika kemudian novel “Ayat-Ayat Cinta” meledak, maka itu bukan sebuah proses instan.

Sebagaimana realitas kehidupan, kita tidak tahu kapan angin akan mengumpulkan awan, akan tetapi orang yang menyiapkan ladang dengan baik, ia akan mendapat berkah melimpah kala Tuhan menetapkan hujan turun membasahi ladang yang kita urus dengan sepenuh hati.

Begitu pula dengan Ronaldo, ia tidak tahu apakah akan menjadi pencetak gol hebat dalam setiap pertandingan sepakbola. Tetapi ia tahu bahwa berlatih sungguh-sungguh adalah langkah utama. Sebab tidak ada pemain bola hebat dalam bermain, kecuali ia tekun dalam latihan.

Sama halnya dengan menulis. Teruslah menulis, biarkan situasi dan kondisi seakan tak mendukung. Ketika Allah berkehendak, hal luar biasa terjadi kapan saja. Jadi, agar terus semangat menulis, niatkanlah kegiatan penting itu untuk ibadah dan dakwah.*

Mas Imam Nawawi

 

Related Posts

Leave a Comment