Home Kisah 3 Hal Menonjol dari Sosok Ustadz Abdullah Said
3 Hal Menonjol dari Sosok Ustadz Abdullah Said

3 Hal Menonjol dari Sosok Ustadz Abdullah Said

by Imam Nawawi

Pemimpin Umum Hidayatullah, Ustadz Abdurrahman Muhammad menyapa segenap hadirin Sarasehan Pendiri Perintis dan Silaturrahmi Dai Hidayatullah di Masjid Jabal Nur, Berau (22/5). Beliau menerangkan 3 hal menonjol dari sosok Ustadz Abdullah Said.

Menurut pria asal Sulsel itu, pria yang sangat aktif membaca dan dakwah itu adalah sosok penuh kharisma.

Sosoknya memang tampil beda dari usia sangat belia. Umur 12 tahun sudah biasa mengisi khutbah Jum’at di masjid-masjid besar Makassar dan sekitarnya.

Baca Juga: Menghadirkan Gagasan dan Perjuangan Ustadz Abdullah Said

“Beliau (Ustadz Abdullah Said) itu orang hebat. Usia belia sudah berdampingan dengan ustadz-ustadz kondang. Ia kemudian menjadi tokoh gerakan,” jelas Ustadz Abdurrahman Muhammad.

Hal Pertama

Hal pertama yang sangat menonjol dari sosok Ustadz Abdullah Said ialah taqarrubnya kepada Allah.

Taqarrub itu bahkan menjadikan Ustadz Abdurrahman Muhammad mengetahui bahwa Nabi Muhammad SAW kalau shalat memang lama, tenang dan nikmat.

Apalagi kalau bicara shalat Tahajjud. Beliau bisa dari jam 00.00 sampai menjelang Shubuh alias jam 04.00.

Menurut Ustadz Abdurrahman Muhammad, kalau seseorang ingin menjadi kader haraki, taqarrub harus menjadi modal utamanya.

Hal Kedua

Hal kedua yang menonjol dari Ustadz Abdullah Said adalah keberaniannya. Keberanian beramal sebagaimana teladan Nabi SAW dan keberanian dalam mengambil keputusan.

Pada masa itu, sholat Dhuhur bisa sangat panjang, itu butuh keberanian. Dan, itu menjadi kultur ibadah sepanjang beliau memimpin.

Menempa segenap kader muda terjun bebas ke seluruh Indonesia untuk dakwah itu juga butuh keberanian. Dan, beliau membuktikan itu.

Kini Hidayatullah hadir di seluruh provinsi di Indonesia. Modalnya taqarraub dan berani.

Hal Ketiga

Hal ketiga yang sangat luar biasa ialah pengorbanan yang habis-habisan.

Itulah yang menjadi satu magnet terbesar bagi banyak orang bergabung dan dakwah peradaban bersama Hidayatullah.

Dalam hal pengorbanan, Ustadz Abdurrahman Muhammad berkata, “Sekecil apa pun pengorbanan dilakukan akan ada energi yang Allah masukkan (ke dalam hati).”

Baca Lagi: Sahabat dalam Setengah Abad Hidayatullah

Tiga hal ini penting menjadi satu pemahaman dari segenap kader muda umat agar selalu tumbuh gairah untuk menjadikan dakwah dan tarbiyah sebagai jalan perjuangan.

Balasan Allah

Menjelang sesi penutupan Ustadz Abdurrahman Muhammad memberikan penekanan perihal hadirnya kesungguhan (mujahadah).

Secara tidak langsung beliau menegaskan bahwa tiga hal menonjol dari Ustadz Abdullah Said harus tumbuh dalam kesadaran kita dalam membawa kebaikan umat, bangsa dan negara.

“Allah akan memberi sesuai dengan mujahadah (kesungguhan) kita semua,” tegasnya.

Jadi, jangan pernah ragu bergerak dalam barisan jama’ah untuk mencerdaskan umat, bangsa dan negara melalui jalur dakwah dan tarbiyah (pendidikan).*

Mas Imam Nawawi

Related Posts

Leave a Comment